Kategori
Istilah

Inter-Carrier Interference

ICI pada sistem OFDM bisa terjadi karena frekuensi offset yang disebabkan oleh mismatch antara osilator pemancar dan osilator penerima atau karena pengaruh efek Doppler yang disebabkan oleh terminal yang sedang berkomunikasi dalam keadaan bergerak.

Besarnya ICI juga dipengaruhi oleh besarnya spasi antar sub-carrier. Semakin banyak jumlah sub-carrier, semakin sempit spasi antar sub-carrier, sehingga perbandingan antara frekuensi Doppler shift maksimum dan spasi frekuensi antara sub-carrier semakin besar, sehingga semakin besar pula interferensi antar sub-carrier (ICI)

Rasio antara frekuensi Doppler shift maksimum dengan spasi antar sub-carrier yang berdekatan disebut dengan frekuensi Doppler shift maksimum normalisasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *